Beri Solusi Hadapi Cyberbullying, Tim PKM PSH FH UMM Lolos Pendanaan Dikti

Jum'at, 07 Agustus 2020 08:46 WIB

 

Malang (7/8) - Program Kreatifitas Mahasiswa atau PKM di Tahun 2020 ini menjadi angin segar bagi Kampus Putih. Betapa tidak, sebanyak 55 Proposal PKM dari UMM lolos untuk didanai. Prestasi tersebut sekaligus meneguhkan posisi UMM sebagai runner up dalam jumlah proposal didanai diantara seluruh PTS Se-Indonesia.

Salah satu proposal PKM yang didanai tersebut berasal dari Fakultas Hukum. Proposal PKM Penelitian Sosial Humaniora atau PKM PSH milik Fahmil Ulum dengan judul "Dampak Cyberbullying terhadap Psikologis Remaja di Kabupaten Bangkalan Madura, menarik perhatian tim reviewer Dikti untuk didanai.

"Kasus bullying atau perundungan sekarang ini kan banyak sekali. Terutama di media sosial. Mahasiswa mencoba memberikan solusi agar di masa yang akan datang kasus tersebut tidak terulang kembali." Ungkap Said Noor Prasetyo, MH., Dosen Pembimbing PKM PSH tersebut

Kini, para pemilik proposal PKM yang didanai akan berjuang kembali mellaui monev dan kontribusi nyata, agar mereka lolos dan tampil di PIMNAS. Kolaborasi antara dosen dan mahasiswa melalui program PKM ini diharapkan bisa menjadi oase di tengah banyaknya permasalahan di masyarakat. (saf/hum)

Shared: