Malang (2/7) - Fakultas Hukum UNNES kembali menylenggarakan International Conference on Indonesian Legal Studies (ICILS) pada hari Rabu, 1 Juli 2020 kemarin. Kali ini, ICILS memasuki gelaran yang ke 3. FH UMM dalam ICILS kali ini turut berkontribusi sebagai co-host.
Dalam 3rd ICILS kali ini, selaku co-host, FH UMM berhasil mengirimkan belasan paper untuk dipresentasikan dalam paralel session.
"Kami diberikan kesempatan oleh fakultas untuk menulis. Alhamdulillah melalui ICILS ini, saya berhasil mempresentasikan ide terkait solusi alternatif untuk mengatasi krisis kemanusiaan." Ujar Sholahuddin Al-Fatih, MH., dosen FH UMM yang turut sebagai pemakalah ICILS.
3rd ICILS yang mengambil tema Law and Globalization: The Emergence of Global Regulatory Governance and Its Impacts on Indonesian Legal Development”, menghadirkan para pakar dari bidang masing-masing. Agenda paralel session berakhir sekira pukul 16.00 WIB. Para peserta nantinya akan emmperoleh luaran berupa prosiding di EAI EUDL. (saf/hum)