Dosen Muda Launching Buku, Bukti Konsistensi Mutu

Jum'at, 16 Maret 2018 16:28 WIB

Malang (16/3)– Prestasi kembali ditrehkan oleh sivitas akademika FH UMM. Kali ini melalui salah satu talenta mudanya, yakni dosen muda yang baru bergabung kurang lebih 2 semester. Dialah Sholahuddin Al-Fatih, dosen muda yang resmi bergabung dengan FH UMM sejak Juli 2017 silam, yang me-launching buku berjudul “Roller Coaster Juang Para Pemburu Beasiswa”.

Buku yang diterbitkan oleh Quanta, Imprint Penerbit Elexmedia Komputindo, tersebut berisi 10 antologi kisah perjuangan berburu beasiswa. Buku tersebut bisa didapatkan di seluruh outlet Gramedia dan Togamas di seluruh Indonesia. Dalam buku tersebut, Fatih, menuliskan 2 kisah nyatanya.

“Buku ini berjenis antologi. Saya tulis bersama rekan-rekan seperjuangan saat masih kuliah dulu. True story.” Ungkap Fatih.

Pria yang berusia genap 26 tahun pada 7 Juni mendatang tersebut menuturkan kisahnya hingga bisa me-launching beberapa buku, salah satunya buku “Roller Coaster Juang Para Pemburu Beasiswa”.

“Semua butuh proses. Ditolak oleh penerbit itu hal yang biasa. Kalo ditolak yang direvisi, kalo sudah nggak sevisi sama penerbit, ya ganti penerbit, cari yang lain.” Ujar Fatih

Kedepan, Fatih ingin semakin produktif dalam menulis. Tentunya, ia juga sedang menyiapkan buku referensi dan buku ajar sesuai dengan disiplin ilmu yang diampunya, yaitu ilmu hukum. Dengan dirilisnya buku “Roller Coaster Juang Para Pemburu Beasiswa” oleh salah seorang dosen mudanya, FH UMM berusaha untuk mempertahankan sekaligus meningkatkan mutu SDMnya secara umum, terkhusus meningkatkan prestasi sivitas akademiknya. Dengan demikian, diharapkan akan lahir generasi-generasi yang cerdas, humanis dan religius dari lulusan FH UMM. (saf/hum)

Shared: