Malang (10/6)– Guru Besar FH UMM, Prof. Dr. Rahayu Hartini, SH., M.Si., M.Hum, kembali menorehkan prestasi. Kali ini melalui buku karya beliau yang dibedah di Program Pasca Sarjana Universitas Widyagama, Malang.
Acara yang digelar pada hari Sabtu (2/6) lalu tersebut, merupakan hasil kerjasama antara pihak Pasca Sarjana Universitas Widyagama dengan Penerbit Intrans Publishing, selaku penerbit buku BUMN Persero : Konsep Keuangan Negara dan Hukum Kepailitan di Indonesia karya Prof. Dr. Rahayu Hartini, SH., M.Si., M.Hum.
Dalam acara bedah buku tersebut, turut hadir sebagai pemantik sekaligus pembahas, Dr. Djoko Imbawani. Dalam acara tersebut, pihak penerbit membagikan sebanyak 25 eksemplar buku BUMN Persero : Konsep Keuangan Negara dan Hukum Kepailitan di Indonesia karya Prof. Dr. Rahayu Hartini, SH., M.Si., M.Hum. secara cuma-cuma kepada peserta yang beruntung. (saf/hum)