Studi Banding UMT : Belajar Mengelola Laboratorium Hukum

Selasa, 05 Desember 2017 16:19 WIB

Malang– Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Tangerang (FH UMT) melakukan kunjungan atau study banding ke FH UMM pada hari Senin (27/11) lalu. Bertempat di ruang 209 FH UMM, jajaran dekanat FH UMM menyambut hangat kehadiran rombongan FH UMT. Kunjungan FH UMT kali ini berfokus untuk membahas tentang urgensi laboratorium hukum. Sebagaimana diketahui, laboratorium hukum sejatinya sangat dibutuhkan oleh mahasiswa untuk bisa merasakan praktek langsung seputar hukum, misalnya proses peradilan, proses sidang pembuatan undang-undang dan sebagainya.

Menindaklanjuti agenda tersebut, FH UMT berencana melakukan observasi secara langsung kegiatan di laboratirum hukum FH UMM selama kurun waktu beberapa hari, mulai tanggal 28 November 2017 hingga tanggal 2 Desember 2017. Dengan adanya study banding tersebut, diharapkan dapat memperkuat hubungan silaturahmi diantara kedua institusi. (saf)

Shared: