Malang (13/5) - Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Malang (FH UMM) hari ini (13/5) melepas 48 orang lulusannya dalam prosesi sakral bernama Yudisium. Bertempat di Aula GKB IV lt. 9 UMM, para alumni nampak khidmat mengikuti serangkaian prosesi. Dalam Yudisium kali ini, lulusan terbaik diraih oleh Alifia Lisa Bahrudin, IPK 3.93 yang memperoleh predikat Dengan Pujian.
Dalam sambutannya, Dekan FH UMM, Prof. Dr. Tongat, SH., M.Hum menyampaikan bahwa para lulusan telah berjuang dengan maksimal hingga menyandang gelar Sarjana Hukum.
"Pertama saya sampaikan selamat, saudara sudah lulus. Kedua, saya sampaikan terima kasih atas kepercayaan bapak/ibu kepada FH UMM, kini kami kembalikan putra/putri bapak/ibu ke pangkuan bapak/ibu sekalian. Saya berpesan jangan berhenti belajar, tetap menambah ilmu pengetahuan, jangan kudet, tetap siapkan diri dalam menghadapi tantangan di masa depan. Lulus bukan tahap akhir kehidupan, justru lulus ini adalah tahap awal dalam mengarungi keidupan di tengah masyarakat." Ungkap Tongat
Semakin beragamnya program ekuivalensi di FH UMM, semakin mempermudah pula mahasiswa untuk lulus dalam kurun waktu 7 semester. Begitu juga dengan bekal soft skill, seperti PLKH yang digelar secara bertahap oleh Lab Hukum, skill living law dalam studi klinis, magang dan sejenisnya, menjadi bekal utama bagi lulusan FH UMM untuk berkontribusi membangun negeri. (saf/hum).